Budi Santoso, S.H., LL.M memperoleh gelar sarjananya dari Program Studi Hukum Dagang Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta pada tahun 1992. Setelah lebih kurang 10 tahun menjadi human rights defender dan Direktur pada Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Yogyakarta antara tahun 1991 – 2001, ia kemudian melanjutkan pendidikannya ke jenjang magister dengan Beasiswa Fulbright di School of Law – Northwestern University, Chicago, Illinois, Amerika Serikat pada Program Studi International Human Rights Law dan lulus tahun 2003.

Saat ini Budi Santoso aktif sebagai Penasihat Komisi Pemberantasan Korupsi. Sebelumnya, ia merupakan Komisioner Ombudsman Republik Indonesia (ORI) periode 2011-2016, Direktur pada Independent Legal Aid Institute (ILAI) Yogyakarta periode 2008-2011  dan  Wakil Ketua Lembaga Ombudsman Daerah (LOD) Daerah Istimewa Yogyakarta periode 2005-2008. Salah satu apresiasi atas dedikasinya, berbuah penghargaan Walikota Award untuk Kategori Tokoh Hukum dan HAM Yogyakarta tahun 2008.

 

Publikasi dan Riset

  1. Riset
  • Studi tentang Child Abuse di Enam Propinsi Terpilih di Indonesia (1999). Diselenggarakan oleh Pusat Studi Pariwisata (PUSPAR), Universitas Gadjah Mada bekerjasama dengan United Nations Children’s Fund/UNICEF PBB
  • Riset Investigative tentang Kasus Perburuhan di PT. Sritex Sukoharjo, Jawa Tengah (1998).Disupport oleh Friedrich Ebert Stiftung (FES), Jerman.
  1. Publikasi
  • Publikasi Hukum dan Peradilan Politik (1997). Diterbitkan oleh PBHI Jakarta berkejasama dengan INPI Pact Indonesia (salah seorang penulis)